
Berikut beberapa tips yang mungkin bisa dilakukan :
1. Jaga laju kendaraan tetap konstan. Setiap kali hendak pindah gigi, usahakan supaya kisaran RPM mobil berada pada angka 3000-4000 (untuk kendaraan bensin) dan 2500-3500 (untuk yang berbahan bakar solar). Dengan begitu, bensin/solar yang digunakan sebagai sumber tenaga untuk menjalankan kendaraan juga ’dibakar’ dengan jumlah konstan. Untuk jalanan menanjak, kecepatan dan hal diatas yang terutama harus diperhatikan. Sementara untuk jalan menurun, pengereman/penggunaan rem juga harus konstan dalam menjaga laju kendaraan. Rem yang diinjak harus seimbang, dan jaga supaya RPM tidak melebihi batas yang ditentukan (salah satu caranya adalah dengan memindahkan persneling). Selain itu, mainkan gigi mobil Anda supaya kecepatan dan laju RPM tetap konstan.
2. Seimbangkan pembukaan kaca mobil. Seandainya kaca mobil harus dibuka, misal dalam perjalanan jauh atau dekat (terutama bila mobil tidak dilengkapi oleh peralatan pendingin), usahakan supaya kedua sisi (kiri dan kanan) jendela dibuka, sseandainya Anda hanya membuka satu sisi saja, maka sirkulasi udara hanya akan berjalan satu arah dan dengan sendirinya akan menghambat kecepatan laju kendaraan. Otomatis, bahan bakar akan lebih banyak dikuras.